Raih Medali Emas Dan Perunggu Di Ajang Internasional “The 2nd Poomsae Lovers Online Open Championships 2021”

Yogyakarta – Pada 17 Maret 2021  salah satu murid SMP Islam Al Azhar 26 Yogyakarta berhasil meraih 1 medali emas (Kategori Poom Female Cadet) dan 1 medali perunggu (kategori World Class Poom Female Cadet) dalam kompetisi taekwondo “The 2nd Poomsae Lovers Online Open Championships 2021” yang diselenggarakan sejak 5-12 Maret 2021 lalu oleh Taekwondo Poomsae Lovers.

Adalah Yuki Shafa Maheswari atau sering dipanggil Yuki, seorang murid kelas 7G program percepatan/SKS 2 tahun di SMP Islam Al Azhar 26 Yogyakarta sekaligus putri dari Denny Wijayanto, seorang atlet taekwondoin DIY yang menyandang Dan II KUKKIWON. Pada bulan Januari 2021, Yuki juga tercatat telah mencetak beberapa prestasi di ajang KMNR dan mendapatkan medali perunggu serta medali emas pada ajang “Seoul Cup Online International Open Children Taekwondo Championship”. Kemudian di bulan Februari, Yuki juga meraih medali Perunggu di ajang ROC Bilangan 2021 yang diselenggarakan oleh KPM.

Dikonfirmasi melalui humas SMP Islam Al Azhar 26 Yogyakarta, Septina Ratna Prabawa Shinta, S.Pd, mengatakan bahwa pertandingan taekwondo The 2nd Poomsae Lovers Online Open Championships 2021 diikuti oleh sedikitnya 221 tim dengan 917 Atlet dari 52 Negara. Dan tentunya digelar secara virtual atau online. Alhamdulillah Yuki berhasil mendapatkan medali Emas di kategori Poom Female Cadet, mengalahkan negara lainnya seperti Filipina yang menduduki posisi ke 2 dan Malaysia yang menduduki posisi ke 3. Namun, pada kategori kelas dunia/World Class Poom Female Cadet Yuki harus puas di posisi ke 4 dan mendapatkan perunggu. Lanjutnya, walaupun di posisi ke 4, kami selaku guru dari SMP Islam Al Azhar 26 Yogyakarta tetap bangga Yuki bisa diposisi tersebut, karena memang Yuki bersaing dengan Negara-negara lainnya yang juga tidak kalah kuat dan hebat seperti Amerika, China, Thailand dan Filipina. Yang pasti, Yuki mengungguli China dan Filipina.

Agung Widiyantoro, M.Pd selaku Kepala Sekolah SMP Islam Al Azhar 26 Yogyakarta juga turut menyampaikan apresiasi kepada Yuki yang telah mempersembahkan prestasi tersebut dan sekaligus mengharumkan Negara Indonesia khususnya Almamater kita SMP Islam Al Azhar Yogyakarta. Terimakasih diucapkan kepada semua pihak yang turut membantu/mensuport, terutama kepada Yayasan Asram dan BPPH Al Azhar Yogyakarta, guru pembimbing, dan seluruh civitas yang terlibat. Saya ucapkan selamat dan sukses untuk Yuki, semoga di kesempatan berikutnya mendapatkan kembali prestasi yang lebih tinggi, dan kelak menjadi atlet taekwondo Nasional yang dapat mengharumkan Indonesia.

Sumber: (Dedi Priyatno, A.Md – Staf Arsip dan Plt Humas Al Azhar Yogyakarta)